Saat ini para pengguna perangkat mobile berbasis sistem operasi iOS nampaknya masih akan terus meningkat. Di Indonesia saja, tren penggunaan perangkat berbasis iOS menunjukkan grafik peningkatan jika dibandingkan dengan tahun lalu. Tentu hal tersebut bukan tanpa alasan, karena Apple selaku pengembang sistem operasi #iOS selalu berupaya untuk menanamkan pembaruan yang mampu membuat pengguna semakin nyaman.
Dan yang terbaru sistem operasi iOS hadir dalam versi iOS 10 yang menawarkan beberapa fitur dan kelebihan yang tentu tidak ditemui pada versi sebelumnya. Setidaknya ada 7 alasan mengapa Anda para pengguna perangkat mobile Apple wajib segera update ke iOS 10.
1. Mampu Menghapus Aplikasi Bawaan
Tidak hanya bagi pengguna iOS, pada perangkat android pun, terkadang merasa tidak nyaman karena adanya #aplikasi bawaan yang melekat pada sistem operasi tersebut. Aplikasi ini umumnya telah tergantikan fungsinya dengan aplikasi lain yang dirasa lebih baik. Oleh karena itu kemudian banyak pengguna perangkat mobile yang ingin menghapus aplikasi bawaan tersebut.
Dan selamat, pada versi iOS 10 pengguna sudah bisa menghapus aplikasi bawaan seperti aplikasi cuaca, news, stocks, compass dan lain sebagainya. Nantinya pengguna bisa menghilangkan aplikasi built-in yang terdapat pada home screen sehingga bisa lebih menyesuaikan dengan kebutuhan.
Artikel lain: Inilah 7 Perubahan Terpenting Pada Sistem Operasi Terbaru iOS 9
2. Mengubah Teks Menjadi Emoji
Pembaruan berikutnya yakni, pengguna bisa mengubah teks atau kata menjadi sebuah emoji. Penggunaan emoji dikenal lebih praktis dan efektif untuk menyampaikan pesan dan perasaan.
Oleh karena itu, ada versi iOS 10 pengguna bisa mengubah sebuah kata semisal “book” menjadi emoji buku. Atau kata “coffee” bisa juga diubah menjadi gambar secangkir kopi hangat untuk menggantikan pesan ketika ingin mengajak seseorang pergi ke cafe.
Namun belum diketahui, apakah fitur ini juga berlaku untuk bahasa lain selain bahasa Inggris.
3. Mengirim Lebih Banyak Stiker Unik
Dalam pembaruan iOS 10, untuk sisi visual pengguna juga suguhkan fitur stiker yang lebih beragam. Nantinya pengguna bisa mendapatkan akses tidak hanya gambar statis namun gambar berformat gif yang bisa diperoleh di App Store. Beberapa tema populer yang banyak digunakan adalah sticker Disney, Pokémon Pixel Art, Star Wars dan Kimoji. Namun jika ingin mendapatkan yang versi gratis, pilihan seperti Super Mario Run dapat Anda pilih untuk mempercantik pesan teks Anda.
4. Fitur Magnifier Tool
Berikutnya, terdapat juga fitur magnifier tool yang dapat menggantikan fungsi zoom lewat kamera perangkat iOS. Fitur ini akan sangat tepat bagi Anda yang mungkin menggunakan kacamata namun lupa membawa kacamata Anda. Secara umum, fitur ini akan menampilkan sesuatu dengan lebih besar melalui lensa kamera.
Cara mengaktifkannya, yakni masuk pada menu Setting – General – Accessibility – Magnifier. Setelah itu kita tinggal menekan tombol Home sebanyak 3 kali untuk mulai mengaktifkan fungsi magnifier tool.
5. Typing Dan Locking Sounds yang Baru
Bagi sebagian orang yang terbiasa untuk mengaktifkan fungsi suara ketika mengetik dan juga mengunci ponsel, kali ini ada update untuk sounds yang bisa digunakan. Beberapa sounds di desain dengan lebih menarik sesuai dengan selera Anda.
6. Lebih Mudah Mengirimkan Tautan Situs
Dalam update iOS 10 ini pengguna juga bisa mengirimkan tautan alamat situs dengan lebih mudah. Ketimbang menggunakan cara lama yakni melakukan copy pada alamat situs kemudian menuliskannya kembali, kali ini ada fitur membagikan alamat situs yang otomatis akan muncul ketika mengakses sebuah laman online.
Fitur Share ini akan muncul ketika kita mengakses sebuah laman online. Selain itu ada juga fitur lain seperti Add to Reading List atau mengcopy artikel dari situs tersebut.
Baca juga: Inilah Kecanggihan Teknologi yang Disediakan oleh iOS 8
7. Preview Musik Sambil Berkirim Pesan
Pembaruan lain yang tak kalah menarik dari versi iOS 10 adalah kemampuan untuk menampilkan preview musik ketika kita sedang berkirim pesan. Dengan satu tombol khusus untuk mengirimkan lagu kita bisa langsung membagikannya lewat iMessage.
Selain itu, di sisi lain kita juga bisa mengoperasikan #kamera ketika tetap memainkan musik. Seperti diketahui, sebelumnya pengguna perangkat iOS tidak bisa menyalakan musik sembari mengakses kamera. Namun kini hal tersebut bisa dilakukan tanpa mengganggu fungsi satu sama lain.
Bagaimana, tertarik untuk mencoba?